Senin, 26 Mei 2014

Diskusi Laporan Publik MataMassa

Bakoel Koffiee. Jalan Cikini Raya No.25, Jakarta Pusat menjadi lokasi acara diskusi Laporan Publik MataMassa, hari Senin, 26 Mei 2014, pukul 12.00 WIB.


Para pembicara  yang tampil adalah:

1.   Ferry Kurnia Rizkiyansyah, Anggota KPU
2.   Nasrullah, Anggota Bawaslu.
3.   Adnan Pandu Praja, Anggota KPK.
4.   Ferri Junaedi, Deputi Eksekutif Perludem
5.   Umar Idris (Ketua AJI Jakarta) dan 
6.   Nanang Saifuddin (Direktur iLab)


Aliansi Jurnalis Independen (AJI Jakarta) dan ICT Laboratory for Social Change (iLab) saat ini mengembangkan aplikasi pemantauan pemilu berbasis teknologi informasi ‘MataMassa’. Aplikasi ini dibuat untuk mempermudah masyarakat dalam melaporkan dugaan pelanggaran pemilu 2014.
Sebagai bentuk pertanggungjawaban kepada masyarakat, pada kesempatan ini kami akan memaparkan hasil pemantauan MataMassa selama pemilu legislatif. Sekaligus meluncurkan program pemantauan pemilu presiden 9 Juli mendatang dihadiri oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU), Bawaslu dan perwakilan dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Dalam pemantauan pilpres, MataMassa akan meluaskan jangkauan pemantauan ke seluruh Indonesia dengan basis pelaporan di 7 kota yakni, Padang, Ambon, Surabaya, Makassar, Pekanbaru, Pontianak, dan Semarang. Di luar kota-kota lain, masyarakat tetap dapat melaporkan dugaan pelanggaran pilpres dengan mencantumkan indentitas lengkap guna proses verifikasi.
Selain melaporkan dugaan pelanggaran pemilu, masyarakat yang belum terdaftar dalam daftar pemilih tetap (DPT) dapat melaporkan melalui kanal MataMassa. Nantinya laporan DPT dari masyarakat yang dilaporkan ke MataMassa akan diakses dan ditindaklanjuti oleh KPU Pusat. 





Slide foto-foto selama acara

VIDEO ACARA :






Siaran Pers:

klik gambar untuk memperbesar







-----

Tidak ada komentar: