Sabtu, 15 Maret 2014

Pemutaran Film The Last Temptation of Christ di Pisa Cafe Mahakam

PEMUTARAN DAN DISKUSI FILM THE LAST TEMPTATION OF CHRIST (1988)

Agenda NobarPisa bulan ini berlangsung pada Jumat, 14 Maret 2014. 

Kali ini kita memutar film "The Last Temptation of Christ." 
Akan hadir sebagai narasumber diskusi Ioanes Rakhmat (peneliti, penulis buku Beragama dalam Era Sains Modern). 

Ringkasan Film:
The Last Temptation of Christ
Martin Scorsese / drama / 164 menit / 1988
Film ini adalah fiksi arahan Martin Scorsese yang diadaptasi dari novel kontroversial berjudul sama karangan Nikos Kazantzakis yang terbit pada 1953. Film ini menceritakan kehidupan Yesus dan perjuangannya menghadapi berbagai godaan berupa ketakutan, keraguan, depresi, keengganan, dan nafsu hingga berakhir di kayu salib. Dalam film ini digambarkan sosok Yesus yang tergoda dan membayangkan diriNya terlibat dalam hubungan sesksual, sebuah gambaran yang menimbulkan kemarahan dari umat Kristiani. Terdapat pula penyangkalan yang menjelaskan bahwa hal ini berangkat dari penggambaran Alkitab yang diterima secara umum tentang kehidupan Yesus dan tidak didasarkan pada Injil.
Scorsese menerima nominasi Academy Award sebagai sutradara terbaik dan penampilan Barbara Hershey sebagai Mary Magdalene mendapatkan nominasi sebagai peran pendukung perempuan terbaik dalam Golden Globe.



Ioanes Rakhmat, narasumber
Point-point penting:
  1. Gereja sudah cukup dewasa untuk menanggapi segala sesuatu kontroversi yang menyangkut agama kristen.
  2. Science akan maju terus, sedangkan agama akan semakin terpinggirkan, dan tinggal kaum fundamentalis saja yang berusaha eksis.
  3. Yesus dan nabi Muhammad sebaiknya disandingkan, bukan diperbandingkan.
  4. Sebaiknya dunia semakin liberal.
  5. Ciri modernitas adalah scientist-minded.
  6. Gambaran Maria Magdalena (MM) dalam film ini sepenuhnya adalah fiktif. Bukan pelacur, melainkan orang suci. MM dianggap sebagai pelacur sejak era Paus Gregorius Agung, namun tahun 1969 sudah direhabilitasi.
  7. Buddhisme adalah agama yang paling cepat beradaptasi dengan scientist. 
Denny JA, ketua LSI
Denny JA : "Keinginan yang dibutuhkan oleh manusia adalah meaning of life, bukan scientistme."


Tidak ada komentar: